Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Puluhan Kasus Lokal Baru Covid-19 Ditemukan Di Taiwan, Bank Ramai-ramai Perintahkan Kerja Dari Rumah

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Sabtu, 15 Mei 2021, 11:17 WIB
Puluhan Kasus Lokal Baru Covid-19 Ditemukan Di Taiwan, Bank Ramai-ramai Perintahkan Kerja Dari Rumah
Ilustrasi/Net
rmol news logo Pusat Komando Epidemi Pusat (CECC) Taiwan melaporkan 29 infeksi Covid-19 lokal, rekor satu hari baru sejak dimulainya pandemi pada Jumat (14/5) waktu setempat.

Hal itu telah memaksa Kota Taipei memerintahkan penutupan tak terbatas dari berbagai bisnis, mulai dari sauna dan kafe Internet hingga ruang dansa dan kedai teh.

Merujuk pada kejadian tersebut, lebih dari 120 lembaga keuangan Taiwan telah mendorong karyawan mereka untuk bekerja dari rumah.

Setidaknya ada 127 lembaga keuangan yang meminta staf mereka untuk bekerja dari rumah atau dari kantor lain mulai Senin (17/5) mendatang, menurut Komisi Pengawas Keuangan (FSC), seperti dikutip dari Taiwan News, Sabtu (15/5).

Sebanyak 13 bank Taiwan dan 15 cabang lokal bank asing juga meluncurkan aturan bekerja dari rumah, sementara 26 bank Taiwan dan sembilan bank asing telah meminta staf mereka untuk bekerja di lokasi yang berbeda.

Langkah serupa juga telah dilakukan oleh 34 perusahaan dari sektor terkait sekuritas dan oleh 30 perusahaan asuransi.

Hingga saat ini, Taiwan telah mencatat 12 meninggal dunia akibat Covid-19, sementara 1.107 telah dibebaskan dari isolasi rumah sakit, sehingga saat ini tersisa 171 pasien yang masih menjalani perawatan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA