Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

China Bantah Ada Kebocoran Radiasi Di Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Taishan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Rabu, 16 Juni 2021, 16:21 WIB
China Bantah Ada Kebocoran Radiasi Di Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Taishan
Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Taishan/Net
rmol news logo China membantah laporan media yang menyebutkan terjadi kebocoran radiasi di Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Taishan. Beijing juga menyebut tingkat radiasi di sekitar pembangkit tidak naik melebihi batas.

Kementerian Ekologi dan Lingkungan China menegaskan peningkatan tingkat radiasi telah terdeteksi di sirkuit utama di reaktor Unit 1 Taishan, tetapi tingkat radiasi pada level yang aman.

“Karena pengaruh faktor-faktor yang tidak dapat dikendalikan dalam pembuatan bahan bakar, transportasi, pemuatan dan hubungan lainnya, sejumlah kecil kerusakan batang bahan bakar tidak dapat dihindari,” kata kementerian dalam pernyataan bersamanya dengan Aministrasi Keselamatan Nuklir Nasional (NNSA).

Mereka menyebut terdapat lebih dari 60.000 bahan bakar di unit inti, dan proporsi batang yang rusak kurang dari 0,01 persen.

Sekitar lima batang bahan bakar di reaktor Unit 1 diperkirakan telah rusak, atau kurang dari 0,01 persen, jauh di bawah tunjangan yang diproyeksikan sebesar 0,25 persen.

Kementerian mengatakan akan terus memantau tingkat radioaktivitas di reaktor Unit 1 dan juga akan menjaga komunikasi dengan Badan Energi Atom Internasional (IAEA) serta pengawas keselamatan nuklir Prancis.

Sebuah laporan media pada Senin (14/6) mengatakan pemerintah AS sedang menilai laporan kebocoran di pabrik Taishan di provinsi Guangdong selatan China. Operator pabrik, Framatome, juga telah melaporkan masalah kinerja. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA