Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Justin Trudeau Terkejut Dengan Kabar Runtuhnya Gedung Apartemen Di Miami, Sampaikan Duka Mendalam Untuk Keluarga Korban

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Sabtu, 26 Juni 2021, 09:10 WIB
Justin Trudeau Terkejut Dengan Kabar Runtuhnya Gedung Apartemen Di Miami, Sampaikan Duka Mendalam Untuk Keluarga Korban
Gedung kondominium 12 lantai di tepi pantai Florida runtuh pada Kamis tengah malam, 24 Juni 2021/Net
rmol news logo Global Affairs Canada mengatakan telah menerima laporan awal yang menunjukkan bahwa setidaknya empat warga Kanada kemungkinan menjadi korban dalam peristiwa runtuhnya gedung kondominium di Florida, Miami

Dalam sebuah pernyataan Global Affairs Canada mengatakan bahwa pejabat konsuler Kanada di Miami telah menghubungi keluarga yang terkena musibah dan bekerja dengan pihak berwenang setempat untuk mengumpulkan informasi tambahan, menurut laporan CTV News, Jumat (25/6).

Belum ada laporan lebih detal terkait musibah yang terjadi pada Kamis (24/6) tengah malam.

Perdana Menteri Kanada mengaku sangat terkejut dengan musibah runtuhnya gedung kondominium 12 lantai di tepi pantai Florida itu.

Lewat cuitannya di Twitter pada Sabtu (26/6) ia menyatakan keprihatinan dan duka mendalam.

"Saya terkejut dan sedih mendengar berita dari Surfside, Florida. Kepada mereka yang kehilangan orang yang dicintai, kepada mereka yang terluka, dan kepada mereka yang menunggu kabar tentang seseorang yang masih hilang, ketahuilah bahwa Anda ada dalam pikiran kami, dan orang Kanada ada di sini untuk Anda," katanya.

Para pejabat di negara bagian Florida mengatakan masih belum mengetahui apa yang menyebabkan sebagian gedung kondominium itu ambruk.

Sampai dengan Jumat sore, sekitar 160 orang masih belum ditemukan dan empat orang dinyatakan tewas.  Tim pencari masih menyisir tumpukan beton dan reruntuhan untuk mencari kemungkinan adanya korban lagi.

Kepala Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Miami-Dade County, Ray Jadallah, mengatakan kepada wartawan, bahwa tim darurat tiba di Town of Surfside, Jumat (25/6), sekitar jam 1.30 dini hari waktu setempat.

Lebih dari 80 unit gawat darurat datang ke lokasi kejadian, kata Jadallah..

Tim penyelamat berhasil mengevakuasi 35 penghuni dari bagian gedung yang masih utuh, dan menarik dua orang lainnya dari bagian gedung yang ambruk. Sepuluh orang dirawat di lokasi kejadian karena cedera. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA