Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Presiden Sauli Niinisto Berterima Kasih kepada Rusia karena Bantu Evakuasi Warga Finlandia di Kabul

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Sabtu, 18 September 2021, 09:14 WIB
Presiden Sauli Niinisto Berterima Kasih kepada Rusia karena Bantu Evakuasi Warga Finlandia di Kabul
Presiden Finlandia Sauli Niinisto/Net
rmol news logo Finlandia menyampaikan terima kasih dan rasa simpatinya terhadap Rusia atas langkah penanganan terhadap evakuasi di Afghankistan.

Di sela pertemuan puncak Organisasi Kerjasama Shanghai (SCO) di Dushanbe dan Organisasi Perjanjian Keamanan Kolektif (CSTO), pada 16-17 September, Presiden Finlandia Sauli Niinisto menyempatkan diri menyampaikan terima kasihnya kepada Presiden Rusia Vladimir Putin atas bantuannya dalam evakuasi warga negara Finlandia dari Kabul.

Layanan pers Kremlin mengatakan, ucapan terima kasih itu juga disampaikan lewat percakapan telepon antar kedua pemimpin pada Jumat (17/9).

"Kedua kepala negara berbicara tentang situasi di Afghanistan. Sauli Niinisto mengucapkan terima kasih atas bantuan Rusia ke Finlandia dalam upaya evakuasi Kabul," bunyi pernyataan itu.

Pertemuan SCO dan CSTO tahun ini berfokus pada masalah Afghanistan. Negara-negara anggota merasa perlu untuk memberikan perhatian serta menyepakati langkah ke depan demi keamanan dan kenyamanan bersama, serta untuk bersama-sama mengatasi krisis di negara tersebut. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA