Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Mesra Selama 86 Tahun, Suami-Isteri Ini jadi Pasangan Menikah Terpanjang di Amerika.

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Rabu, 22 September 2021, 13:40 WIB
rmol news logo Pasangan suami istri ini baru saja merayakan ulang tahun pernikahan mereka pada 16 September lalu. Kisah keduanya menjadi perhatian seluruh Amerika bahkan beberapa negara lainnya, sebab ada hal menarik dari keduanya.

Pasangan yang tetap mesra di usia sepuhnya ini ternyata telah melewati tiga masa ulang tahun pernikahan; yaitu ulang tahun pernikahan perak, ulang tahun pernikahan emas, dan kini ulang tahun pernikahan permata.

Ya keduanya telah bersama-sama selama 86 tahun. Ralp Kohler, saat ini berusia 104 tahun, dan istrinya, Dorothy, 103 tahun, keduanya berasal dari Palm Springs, California, menjadi pasangan menikah terlama di AS.

Kohlers tersenyum dengan bibirnya yang keriput ketika mengatakan rasa bahagianya telah melewati 86 tahun pernikahan dengan Dorothy. Ia berhasil mempertahankan gelar Pasangan Menikah Terpanjang di Amerika.

Menurut Kohler, itu adalah kebersamaan dan saling melengkapi.

Dari cuplikan video wawancaranya dengan kantor berita Kesq, Kohler bercerita, mereka menikah di Nebraska pada tahun 1935 ketika mereka masing-masing berusia 18 dan 17 tahun.

Pernikahan mereka awalnya mendapat penolakan karena dianggap terlalu muda. Namun, perjalanan membuktikan sebaliknya. Pernikahan mereka kemudian mendapat pengakuan Kongres.

Selama beberapa dekade, Kohler mengatakan dia dan istrinya telah melakukan hampir semua hal bersama. Saling diskusi dan kompromi, menyelaraskan perbedaan dan saling mendukung hobi favorit masing-masing, termasuk bowling, dansa ballroom, dan menembak.

Hampir semua dilakukan bersama. Kohler mengatakan mereka juga kerap bertengkar, bahkan mengeluarkan kata-kata tajam sesekali, tapi hanya sebentar. Mereka mudah berbaikan dan memaklumi.

Pasangan itu sekarang tinggal di California setelah pindah dari Nebraska untuk lebih dekat dengan salah satu putri mereka.

Ralph dan Dorothy dikaruniai enam anak, tujuh cucu, dan dua cicit.

Ralp sangat bersyukur bisa berjalan sejauh ini bersama dengan isteri tercinta. Sulit membayangkan bahwa ia akan bisa mempunyai kesempatan untuk melewati masa 100 tahun pernikahan.

"Saya beruntung," katanya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA