Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Wakil Sekjen PBB: Semua Kekuatan Nuklir Dunia Harus Duduk di Meja Perundingan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Minggu, 26 September 2021, 09:31 WIB
Wakil Sekjen PBB: Semua Kekuatan Nuklir Dunia Harus Duduk di Meja Perundingan
Ilustrasi senjata nuklir/Net
rmol news logo Kekhawatiran mengenai perlombaan senjata nuklir digaungkan oleh Wakil Sekretaris Jenderal PBB untuk Urusan Pelucutan Senjata, Izumi Nakamitsu.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Nakamitsu mengatakan, semua kekuatan nuklir harus duduk di meja perundingan dan membahas pengendalian senjata.

"Satu hal tentang pengaturan bilateral dan kita tidak boleh lupa bahwa AS dan Rusia adalah pemilik senjata nuklir utama, sekitar 90 persen," ujarnya pada Sabtu (25/9), seperti dikutip Sputnik.

Pada Februari, Rusia dan AS sepakat untuk memperpanjang Perjanjian New START selama lima tahun, hingga 5 Februari 2026, tanpa mengubah apa pun.

Tetapi dalam negosiasi sebelumnya, pemerintahan mantan Presiden AS Donald Trump mendorong China untuk bergabung. Kendati begitu Beijing mengatakan tidak tertarik dengan pembicaraan trilateral terkait pengendalian senjata nuklir.

“Saya pikir itu bagus kedua negara adidaya ini terlibat dan berkomitmen untuk merundingkan pengurangan lebih lanjut. Tetapi pada titik tertentu, jika Anda benar-benar serius untuk menghilangkan senjata nuklir, maka, tentu saja, semua negara pemilik senjata nuklir lainnya harus datang ke meja dan berpikir tentang bagaimana melakukannya," kata Nakamitsu ketika ditanya apakah China hingga Inggris perlu ada dalam perjanjian. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA