Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Gantikan Sang Ayah yang Pensiun, Sara Duterte-Carpio Maju Jadi Capres Filipina

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Senin, 04 Oktober 2021, 09:16 WIB
Gantikan Sang Ayah yang Pensiun, Sara Duterte-Carpio Maju Jadi Capres Filipina
Presiden Filipina Rodrigo Duterte dan putrinya, Sara Duterte-Carpio/Net
rmol news logo Keputusan Presiden Filipina Rodrigo Duterte untuk pensiun dari politik dan tidak mengajukan pencalonan diri sebagai wakil presiden, tampaknya menjadi upaya untuk memuluskan jalan sang anak.

Sara Duterte-Carpio, yang saat ini adalah Walikota Davao, akan mencalonkan diri sebagai presiden pada pemilu 2022. Ia akan berpasangan dengan ajudan lama Duterte, Christopher Go yang sudah mengajukan pencalonan wakil presiden.

Pada awal rencananya, Go akan menjadi calon presiden jika Duterte ingin melanggengkan kekuasaan sebagai wakil.

Tetapi lewat pengumuman pada Sabtu (2/10), Duterte mengumumkan pensiunnya, sementara Go mengaku sudah mendaftarkan diri sebagai calon wakil presiden.

Di sisi lain, Sara diketahui sudah mencalonkan diri lagi sebagai walikota. Ia mengatakan tidak akan mencalonkan diri sebagai pejabat nasional untuk pemilu tahun depan.

Tetapi ketika ditanya perihal pencalonan tersebut, Duterte menyebut Sara dan Go yang akan maju.

"Ini Sara-Go," kata Duterte, ketika ditanya, seperti dimuat Reuters.

Meski begitu, baik Sara maupun Go enggan memberikan konfirmasi atau komentar.

Sejauh ini, Sara merupakan calon presiden paling populer. Sementara Go yang merupakan mantan ajudan presiden yang menjadi senator tidak memiliki basis politik.

Para kandidat calon presiden dan wakil memiliki waktu hingga 8 Oktober untuk mendaftar, tetapi penarikan dan penggantian diperbolehkan hingga 15 November. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA