Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Segera Bertemu Biden, Xi Jinping Berharap China-AS Bisa Hidup Berdampingan Secara Damai

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Kamis, 11 November 2021, 08:58 WIB
Segera Bertemu Biden, Xi Jinping Berharap China-AS Bisa Hidup Berdampingan Secara Damai
Presiden AS Joe Biden dan Presiden China Xi Jinping/Net
rmol news logo Presiden China Xi Jinping berharap pertemuannya dengan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden yang ketiga kalinya akan membuahkan hasil solusi untuk menemukan landasan kerjasama.

Harapan itu disampaikan oleh Xi dalam sebuah surat kepada Komite Nasional Hubungan AS-China yang dibacakan oleh Dutabesar China untuk AS Qin Gang dalam sebuah konferensi di New York pada Selasa (9/11).

“Saat ini, hubungan China-AS berada pada titik sejarah yang kritis,” kata Xi, seperti dikutip Sputnik.

Xi mengatakan, China dan AS hanya akan diuntungkan dengan adanya kerjasama. Namun keduanya akan dirugikan jika ada konfrontasi.

“Mengikuti prinsip-prinsip saling menghormati, hidup berdampingan secara damai, dan kerja sama yang saling menguntungkan, Tiongkok siap bekerja sama dengan Amerika Serikat untuk meningkatkan pertukaran dan kerja sama di seluruh bidang,” lanjut Xi.

Di dalam surat itu, Xi  menambahkan China bertujuan untuk bersama-sama mengatasi masalah regional dan internasional serta tantangan global dan mengelola perbedaan dengan benar, sehingga membawa hubungan China dan AS kembali ke jalur yang benar, sehat dan stabil.

Menurut laporan dari Politico pada Rabu (10/11), Xi dan Biden dijadwalkan untuk bertemu pada Senin (15/11) secara virtual.

Jurubicara Gedung Putih Karine Jean-Pierre mengatakan, pertemuan Biden dan Xi bukan tentang mencari hasil tertentu, tetapi sebagai bagian dari upaya berkelanjutan untuk secara bertanggung jawab mengelola persaingan antara kekuatan dunia itu. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA