Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Di Tengah Tekanan China, Wakil Menteri Ekonomi Slovakia Bakal Kunjungi Taiwan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Sabtu, 04 Desember 2021, 12:22 WIB
Di Tengah Tekanan China, Wakil Menteri Ekonomi Slovakia Bakal Kunjungi Taiwan
Wakil Menteri Ekonomi Slovakia Karol Galek/Net
rmol news logo Di tengah intimidasi China yang semakin kuat terhadap Taiwan, sejumlah negara Eropa justru terus meningkatkan upaya kerja sama mereka dengan pulau yang diklaim Beijing sebagai wilayahnya itu.

Terbukti dengan rencana kunjungan Wakil Menteri Ekonomi Slovakia Karol Galek pada 5-10 Desember mendatang, menjadi pengunjung dengan peringkat tertinggi dari negara Eropa Tengah sejauh ini.

Selama di Taiwan Galek dijadwalkan untuk melakukan pembicaraan seputar ekonomi dan perdagangan pertama antara kedua negara pada tingkat wakil menteri, seperti dikutip dari Taiwan News, Sabtu (5/12).

Oktober lalu, delegasi 66 anggota yang dipimpin oleh Menteri Dewan Pembangunan Nasional (NDC) Kung Ming-hsin mengunjungi Bratislava, di mana mereka menandatangani tujuh Nota Kesepahaman dengan topik mulai dari rantai pasokan dan investasi hingga pariwisata dan kota pintar.

Saat itu, Kung bertemu Galek dan mengundangnya untuk berkunjung ke Taiwan pada bulan Desember.

Perjalanan delegasi wakil menteri ke Taiwan akan menjadi pertunjukan persahabatan ketiga Slovakia pada tahun 2021, setelah sumbangan 160.000 dosis vaksin dan penandatanganan perjanjian bantuan peradilan pada bulan Agustus.

Republik Ceko, Slovakia, dan negara-negara Baltik seperti Lithuania, Latvia, dan Estonia telah meningkatkan kontak mereka dengan Taiwan sejak melakukan pertukaran kerja sama vaksin Covid-19 di tengah intimidasi yang dilakukan oleh China. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA