Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Dukung Penuh Olimpiade Beijing, Rusia Kirim 500 Delegasi ke China

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Rabu, 26 Januari 2022, 06:53 WIB
Dukung Penuh Olimpiade Beijing, Rusia Kirim 500 Delegasi ke China
Ilustrasi/Net
rmol news logo Rusia membuktikan dukungan kuatnya atas penyelenggaraan Olimpiade Beijing dengan mengirimkan sebanyak 500 delegasi ke China.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Rencana pengiriman delegasi dalam jumlah besar itu disampaikan duta besar Rusia untuk China Andrey Denisov dalam sebuah pernyataan pada Selasa (25/1).

"Rusia dan China telah melihat lompatan kualitatif dalam hubungan keduanya pada tahun lalu. Keduanya dan akan meningkatkan kerjasama dalam vaksin, proyek kedirgantaraan, energi, dan gas alam, tetapi bukan aliansi militer," kata Denisov, seperti dikutip dari Global Times.

Ia menegaskan, di tengah meningkatnya ketegangan global yang secara langsung mempengaruhi China dan Rusia, kedua negara melakukan upaya bersama untuk mengatasi kesulitan, menjaga perdamaian dan stabilitas global dan membantu menghindari situasi yang tidak terkendali.

Delegasi yang beranggotakan 500 orang itu termasuk 216 atlet, pelatih, pekerja medis, dan staf pendukung layanan.

Denisov dalam pernyatannya juga mengecam aksi boikot diplomatik yang dilakukan AS bersama sejumlah negara sekutu.

"Orang ingin menyabotase acara tersebut untuk kepentingan politik yang sempit, yang merusak kepentingan mereka sendiri. Upaya tersebut sia-sia karena orang tahu bahwa mereka tidak memiliki dasar yang valid, dan fitnah akan memudar," katanya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA