Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Militer Burkina Faso Buka Perbatasan Udara Usai Rebut Kekuasaan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Rabu, 26 Januari 2022, 08:12 WIB
Militer Burkina Faso Buka Perbatasan Udara Usai Rebut Kekuasaan
Militer Burkina Faso/Net
rmol news logo Militer Burkina Faso membuka kembali perbatasan udara negara tersebut setelah kudeta terhadap pemerintahan Presiden Roch Kabore.

Otoritas mengumumkan pembukaan kembali perbatasan udara pada Selasa (25/1). Kendati begitu, perbatasan darat tetap ditutup, kecuali untuk logistik penting, seperti pasokan kemanusiaan dan peralatan militer, seperti dimuat CGTN.

Sekelompok tentara yang menyebut diri mereka sebagai Gerakan Patriotik untuk Perlindungan dan Pemulihan melakukan pemberontakan pada Senin malam (24/1).

Dipimpin oleh Letnan Kolonel Paul-Henri Sandaogo Damiba, gerakan tersebut membuat pengumuman di televisi, menyatakan bahwa mereka telah menguasai negara.

Mereka juga mengklaim telah membubarkan pemerintah dan majelis nasional, sementara konstitusi ditangguhkan dan jam malam diberlakukan.

Sebagai respon, banyak negara mengutuk pengambilalihan kekuasaan tersebut, termasuk Uni Afrika dan Komunitas Ekonomi Negara-negara Afrika Barat (ECOWAS). rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA