Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Belum Dikembalikan Trump, 15 Box Dokumen "Top Secret" Ditemukan di Mar-a-Lago

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Jumat, 11 Februari 2022, 12:54 WIB
Belum Dikembalikan Trump, 15 Box Dokumen "Top Secret" Ditemukan di Mar-a-Lago
Mantan Presiden AS Donald Trump/Net
rmol news logo Donald Trump diduga telah melakukan pelanggaran lantaran sejumlah dokumen rahasia dan sangat rahasia dari Gedung Putih ditemukan di kediamannya.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Hal itu terungkap ketika Administrasi Arsip dan Catatan Nasional mengambil 15 kotak dokumen dari kediaman sang mantan presiden di Mar-a-Lago, Florida.

Berdasarkan Presidential Records Act (PRA), dokumen-dokumen yang ditandai "Top Secret" itu seharusnya diserahkan kembali ke administrasi.

Di antara dokumen-dokumen tersebut juga diberi tanda sangat sensitif dan ditujukan hanya untuk sekelompok kecil pejabat.

Banyaknya dokumen rahasia di kediaman Trump membuat otoritas meminta Departemen Kehakiman AS menyelidiki masalah tersebut, dengan kemungkinan adanya "pelanggaran hukum" telah dilakukan.

Sejauh ini Departemen Kehakiman belum memutuskan penyelidikan. Namun dokumen-dokumen tersebut telah diamankan.

Selama musim panas 2021, Administrasi Arsip menghubungi Trump untuk mengembalikan dokumen-dokumen yang tampaknya belum diserahkan. Itu termasuk surat antara Trump dan pemimpin Korea Utara Kim Jong-un, dan surat Presiden AS Barack Obama ketika meninggalkan Gedung Putih.

Surat-surat itu juga ditemukan bersama denagn 15 kotak berisi dokumen lainnya.

Menurut Departemen Kehakiman, kecuali norma-norma serius dilanggar, tidak mungkin menghasilkan tuntutan pidana bagi seorang presiden. Terlebih presiden, saat mereka berkuasa, memiliki kekuatan untuk membuka informasi rahasia, yang dapat mempersulit penuntutan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA