Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Komentari Pertemuan Quad di Australia, Beijing: Upaya Menahan China Tidak Populer dan Akan Gagal

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Sabtu, 12 Februari 2022, 10:18 WIB
Komentari Pertemuan Quad di Australia, Beijing: Upaya Menahan China Tidak Populer dan Akan Gagal
Pertemuan para Menlu negara Quad di Melbourne, Australia/Net
rmol news logo Pertemuan para Menteri Luar Negeri dari negara negara yang bergabung dalam aliansi Quad di Australia mendapat tanggapan serius dari Pemerintah China.

Dalam sebuah pernyataan sikap yang disampaikan Juru bicara Kementerian Luar Negeri China Zhao Lijian pada Jumat (11/2) menggambarkan Quad, aliansi informal antara Amerika Serikat, Jepang, Australia dan India, sebagai alat untuk menahan China.

"Yang disebut mekanisme Quad, pada dasarnya, adalah alat untuk menahan dan mengelilingi China, dan melestarikan hegemoni Amerika," kata Zhao, mengomentari pertemuan tersebut, seperti dikutip dari CGTN, Sabtu (12/2).

"Ini adalah provokasi konfrontasi buatan manusia yang merusak persatuan dan kerja sama internasional," katanya.

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken bertemu dengan diplomat top Australia, Jepang dan India di Melbourne pada hari Jumat untuk memperdalam aliansi Quad, termasuk diskusi tentang apa yang disebutnya "kekuatan yang tumbuh" Beijing.

Zhao juga kembali negara-negara tersebut untuk meninggalkan "mentalitas perang dingin" yang ketinggalan zaman, memperbaiki pendekatan mereka yang salah dalam memajukan konfrontasi kelompok dan memainkan permainan geopolitik, dan memainkan peran konstruktif untuk perdamaian dan stabilitas di kawasan Asia-Pasifik.

"Upaya untuk membangun aliansi untuk menahan China tidak populer dan akan gagal," kata Zhao, menambahkan bahwa Perang Dingin sudah lama berlalu. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA