Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Menlu AS: Pintu Diplomasi Masih Terbuka untuk Akhiri Ketegangan Rusia-Ukraina

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Minggu, 13 Februari 2022, 21:58 WIB
Menlu AS: Pintu Diplomasi Masih Terbuka untuk Akhiri Ketegangan Rusia-Ukraina
Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken/Net
rmol news logo Amerika Serikat masih membuka pintu diplomatik untuk mengakhiri ketegangan yang terjadi antara Ukraina dan Rusia.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa
Begitu kata Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken pada akhir pekan ini. Dia menjelaskan, jalur diplomatik tetap terbuka, meski di sisi lain risiko tindakan militer Rusia cukup tinggi.


"Jalan diplomatik tetap terbuka. Cara Moskow menunjukkan bahwa ia ingin menempuh jalan itu sederhana. Itu harus dikurangi, daripada meningkat," kata Blinken, seperti dimuat Channel News Asia.

Di sisi lain, Rusia telah berulang kali membantah rencananya untuk menyerang Ukraina.

Sebelumnya, Presiden Amerika Serikat Joe Biden dan Presiden Rusia Vladimir Putin juga berbicara melalui sambungan telepon selama lebih dari satu jam. Dalam sambungan telepon itu, Biden mengatakan bahwa Barat akan menanggapi dengan tegas setiap invasi ke Ukraina. Dia juga menegaskan bahwa langkah seperti itu akan menghasilkan penderitaan yang meluas dan mengisolasi Moskow.

Sementara itu, Kremlin mengatakan Putin mengatakan kepada Biden bahwa Washington telah gagal mempertimbangkan kekhawatiran utama Rusia dan tidak menerima "jawaban substansial" atas elemen-elemen kunci dari tuntutan keamanannya. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA