Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pesan Presiden Ukraina untuk Uni Eropa: Buktikan Anda Bersama Kami

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/amelia-fitriani-1'>AMELIA FITRIANI</a>
LAPORAN: AMELIA FITRIANI
  • Selasa, 01 Maret 2022, 22:04 WIB
Pesan Presiden Ukraina untuk Uni Eropa: Buktikan Anda Bersama Kami
Presiden Komisi Eropa, Ursula Von Der Leyen, bertepuk tangan setelah pidato Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy di sesi khusus Parlemen Eropa untuk memperdebatkan tanggapannya terhadap invasi Rusia ke Ukraina, di Brussels, Belgia, pada Selasa (1/3)/Reuters
rmol news logo Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy menyampaikan pesan kuat untuk Uni Eropa, terkait dengan situasi yang tengah berkembang di negaranya.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Melalui sebuah tautan video yang ditampilkan dalam sesi darurat Parlemen Eropa untuk sidang darurat PBB (Selasa, 1/3), dia mendesak Uni Eropa (UE) untuk membuktikan keberpihakannya pada Ukraina.

"Kami berjuang untuk menjadi anggota Eropa yang setara," kata Zelenskyy, dalam bahasa Ukraina, yang kemudian diterjemahkan oleh penerjemah.

"Buktikan bahwa Anda bersama kami. Buktikan bahwa Anda tidak akan membiarkan kami pergi. Buktikan bahwa Anda memang orang Eropa, dan kemudian hidup akan menang atas kematian dan terang akan menang atas kegelapan," sambungnya, seperti dikabarkan Reuters.

Dia menekankan bahwa UE akan jauh lebih juat jika bersama.

Usai video itu ditayangkan, anggota parlemen UE, yang banyak mengenakan kaos #standwithUkraine dengan bendera Ukraina atau syal atau pita biru-kuning, memberi Zelenskyy tepuk tangan meriah.

Zelenskyy sendiri tetap berad adi Kiev di tengah situasi keamanan yang tidak menentu di Ukraina.

Dia mengajak warga Ukraina untuk melawan invasi Rusia. Dia pun menggalang bantuan dari pihak asing untuk membantu negaranya melawan invasi. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA