Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jaga Sikap Netral, Meksiko Tolak Sanksi untuk Rusia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Rabu, 02 Maret 2022, 08:47 WIB
Jaga Sikap Netral, Meksiko Tolak Sanksi untuk Rusia
Andres Manuel Lopez Obrador/Net
rmol news logo Di saat sejumlah negara di dunia menerapkan sanksi untuk Rusia atas keputusannya menyerang Ukraina, Pemerintah Meksiko dengan tegas menolak untuk mengikuti hal tersebut.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa
 
Presiden Andres Manuel Lopez Obrador mengatakan bahwa dirinya berusaha untuk menjaga negaranya dalam hubungan damai dengan semua negara.

"Kami tidak akan melakukan pembalasan ekonomi apa pun karena kami ingin menjaga hubungan baik dengan semua pemerintah di dunia," kata Lopez Obrador kepada wartawan, seperti dikutip dari AP, Rabu (2/3).

Dia menambahkan bahwa tetap netral akan menempatkan Meksiko pada posisi untuk “berbicara dengan pihak-pihak yang berkonflik.”

Memilih sikap netral dipercaya bukan tanpa risiko. Kemungkinan besar pilihan Obrador dapat mengganggu hubungan dekat Meksiko dengan Washington, tetapi Lopez Obrador sendiri kritis terhadap kebijakan luar negeri AS. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA