Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Teleponan dengan Jokowi, Xi Jinping: China Siap Dukung Indonesia Memainkan Peran Penting sebagai Presiden G20

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Kamis, 17 Maret 2022, 06:52 WIB
Teleponan dengan Jokowi, Xi Jinping: China Siap Dukung Indonesia Memainkan Peran Penting sebagai Presiden G20
Presiden China Xi Jinping/Net
rmol news logo Sejumlah masalah termasuk krisis Rusia dan Ukraina dan hubungan bilateral Indonsia-China menjadi topik percakapan telepon antara Presiden Joko Widodo dan Presiden Xi Jinping pada Rabu (16/3).
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Kedua pemimpin sepakat bahwa semua pihak harus terlibat untuk memfasilitasi dialog perdamaian Rusia dan Ukraina.

Baik Jokowi maupun Xi, sama-sama menekankan perlunya mencegah krisis kemanusiaan skala besar, mengendalikan dampak negatif sanksi terhadap ekonomi dunia dan menghindari terseretnya pemulihan ekonomi global.

Mengenai Presidensi G20, Xi mengatakan dirinya mendukung Indonesia untuk memainkan perannya dan secara efektif menyelenggarakan KTT Bali dengan fokus pada tema Recover Together, Recover Stronger.

"China mendukung Indonesia memainkan peran penting sebagai Presiden G20 dengan tema Recover Together, Recover Stronger hingga KTT Bali terlaksana dengan baik," kata Xi, seperti dikutip dari Xinhua.

Xi kemudian mengatakan hubungan China-Indonesia telah menjadi contoh kerja sama yang tulus antara negara-negara berkembang.

"China dan Indonesia adalah perwakilan dari negara berkembang," kata Xi.

China bersedia menjaga komunikasi yang erat dengan Indonesia dan mempromosikan perkembangan baru persahabatan dan kerja sama bilateral untuk menyuntikkan lebih banyak stabilitas dan energi positif ke dalam pembangunan regional dan global.

Jokowi dalam percakapan itu menyampaikan harapannya agar bisa berkoordinasi erat dengan China untuk memastikan G20 memfokuskan pekerjaannya pada tema-tema terkait.

"Indonesia siap menjaga komunikasi dan koordinasi yang erat dengan China untuk memastikan bahwa G20 memfokuskan pekerjaannya pada pemulihan ekonomi dan pembangunan global, dan bekerja sama untuk mengatasi masalah-masalah global yang mendesak," katanya.

Kerja sama perdagangan dan investasi antara Indonesia dan China berkembang pesat saat ini. Jokowi berharap China akan terus mendukung pembangunan Indonesia, terutama ketika Indonesia bersiap membangun ibu kota baru.

"Indonesia berharap dapat melakukan kerjasama tripartit dengan China untuk membantu membangun ibu kota baru Indonesia, dan berharap China akan terus mendukung Indonesia dalam membangun koridor ekonomi regional yang komprehensif dan kawasan industri hijau," tambahnya.

Jokowi juga mengucapkan selamat atas keberhasilan China menyelenggarakan Olimpiade dan Paralimpiade Musim Dingin Beijing 2022. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA