Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sekretaris Gedung Putih Jen Psaki Segera Tinggalkan Jabatan, Bersiap Jadi Presenter TV

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Sabtu, 02 April 2022, 06:23 WIB
Sekretaris Gedung Putih Jen Psaki Segera Tinggalkan Jabatan, Bersiap Jadi Presenter TV
Sekretaris Pers Gedung Putih Jen Psaki/Net
rmol news logo Jabatan Sekretaris Pers Gedung Putih nampaknya akan segera ditinggalkan Jen Psaki. Ia diduga sedang menjajaki posisi sebagai pembawa acara TV.

Portal Axios, mengutip beberapa sumber, melaporkan pada Jumat (1/4) bahwa Psaki telah melakukan pembicaraan eksklusif dengan MSNBC untuk bergabung dengan jaringan tersebut setelah mmenanggalkan jabatannya di Gedung Putih pada Mei tahun ini.

Menurut Axios, Psaki belum menandatangani kontrak, tetapi berhubung kesepakatannya hampir final, ia telah berbagi rencananya dengan beberapa pejabat Gedung Putih.  

Axios mengklaim bahwa Psaki akan menjadi pembawa acara untuk MSNBC di platform streaming NBC Universal Peacock dan juga akan menjadi bagian dari program langsung di jaringan kabel MSNBC.

Jika informasi itu terbukti benar, Psaki yang saat ini berusia 43 tahun akan bergabung dengan daftar panjang mantan pejabat Gedung Putih yang berubah menjadi tokoh TV.  

Sebelumnya, semasa kepresidenan Donald Trump Psaki adalah kontributor politik untuk CNN.

Potensi tawaran pekerjaan Psaki telah dibahas oleh media selama beberapa waktu sejak dia mengungkapkan niatnya untuk mengundurkan diri pada tahun 2022.

Direktur Komunikasi Gedung Putih Kate Bedingfield, yang baru-baru ini melakukan debutnya di ruang pengarahan, dinobatkan sebagai salah satu penerus Psaki yang paling mungkin sebagai juru bicara Joe Biden selanjutnya.

Dari 2013 hingga 2015, Psaki menjabat sebagai juru bicara Departemen Luar Negeri AS. Di Rusia, nama keluarganya bahkan berubah menjadi istilah rumah tangga yang mengejek kebijakan luar negeri AS dan menginspirasi judul acara komedi 'Psaki at Night'. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA