Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Telepon Presiden Israel, Erdogan Soroti Kerusuhan di Kompleks Masjid Al Aqsa

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Rabu, 20 April 2022, 10:36 WIB
Telepon Presiden Israel, Erdogan Soroti Kerusuhan di Kompleks Masjid Al Aqsa
Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan/Net
rmol news logo Kerusuhan yang terjadi di kompleks Masjid Al Aqsa baru-baru ini membuat Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan prihatin atas tindakan Israel.

Hal itu juga disampaikan oleh Erdogan selama panggilan telepon dengan Presiden Israel Isaac Herzog, seperti dimuat ANI News, Rabu (20/4).

Menurut kantor pers kepresidenan Israel, panggilan telepon tersebut dilakukan atas permintaan Erdogan untuk berbicara dengan Herzog terkait ketagangan yang terjadi di Yerusalem.

Erdogan sendiri menyatakan keprihatinan dan rasa sakitnya atas kerusuhan di kompleks Masjid Al Aqsa.

Sementara Herzog mengatakan apa yang digambarkan selama merupakan laporan palsu.

"Israel berusaha untuk mempertahankan status quo dan kebebasan beragama, terutama selama periode ini, sehingga perwakilan dari semua agama, Yahudi, Muslim dan Kristen, dapat dengan aman merayakan hari raya mereka," ujarnya.

Kedua belah pihak sepakat untuk mempertahankan kontak yang konstan. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA