Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tantang Ancaman Rusia Tentang Keanggotaan NATO, Finlandia: Anda yang Menyebabkan Ini, Lihatlah ke Cermin!

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Kamis, 12 Mei 2022, 08:19 WIB
Tantang Ancaman Rusia Tentang Keanggotaan NATO, Finlandia: Anda yang Menyebabkan Ini, Lihatlah ke Cermin!
Presiden Finlandia Sauli Niinisto/Net
rmol news logo Finlandia meluncurkan tanggapannya atas 'ancaman' Rusia yang melarang negara itu untuk bergabung dengan NATO.

Berdiri di samping Perdana Menteri Inggris Boris Johnson saat konferensi pers di Helsinki, Rabu (11/5), Presiden Finlandia Sauli Niinisto meluncurkan kalimat pedas yang ditujukan untuk Rusia.

"Anda yang menyebabkan ini, lihatlah ke cermin," katanya, mengacu pada pernyataan Rusia yang akan melakukan perhitungan tertentu jika Finlandia benar-benar bergabung.

Masuknya Finlandia ke NATO "tidak melawan siapa pun," kata Niinisro. Menambahkan bahwa adalah hak setiap negara untuk menentukan langkahnya.

Selama konferensi pers, Niinisto mengumumkankan kesepakatannya perjanjian baru dengan Inggris, sekaligus sebagai jawaban atas pertanyaan mengapa mengapa Finlandia akan bergabung dengan NATO yang berarti dan berpotensi mengobarkan hubungan dengan tetangganya.

Dengan perjanjian tersebut, Inggris akan membantu keamanan Finslandia selama periode pengajuan keanggotaan dan peresmian keanggotaan, yang mungkin akan memakan waktu sekitar beberapa bulan.

“Finlandia sudah menjadi mitra yang ditingkatkan di NATO. Tidak ada keraguan dalam pikiran siapa pun bahwa Finlandia adalah bagian dari Barat,” kata Niinisto, seperti dikutip dari AFP.

Johnson mengatakan, perjanjian tersebut adalah bukti bahwa kedua negara akan saling membantu.

"Jika ada yang diserang, kami akan saling membantu," kata Johnson. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA