Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Xi Jinping: China Siap Majukan Kerja Sama dengan Filipina di Bawah Kepemimpinan Marcos

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Jumat, 13 Mei 2022, 08:47 WIB
Xi Jinping: China Siap Majukan Kerja Sama dengan Filipina di Bawah Kepemimpinan Marcos
Xi Jinping/Net
rmol news logo Pesan ucapan selamat disampaikan Presiden China Xi Jinping kepada Ferdinand Romualdez Marcos setelah dirinya terpilih sebagai presiden Republik Filipina.

Dalam pesannya pada Rabu (11/5), Xi mengatakan bahwa sebagai negara tetangga, China dan Filipina selalu berbagi dalam setiap keadaan.

"China dan Filipina adalah tetangga yang saling berhadapan di seberang lautan dan bermitra dalam suka dan duka," kata Xi, seperti dikutip dari Xinhua, Jumat (13/5).

"Dalam beberapa tahun terakhir, dengan upaya bersama kedua belah pihak, hubungan bilateral telah dikonsolidasikan dan ditingkatkan, membawa manfaat bagi rakyat kedua negara dan berkontribusi pada perdamaian dan stabilitas regional," tambah Xi.

Di bawah kepemimpinan baru Filipina, Xi mengatakan bahwa negaranya siap membangun hubungan kerja yang baik untuk memajukan hubungan kerja sama strategis komprehensif bilateral yag aka menguntungkan kedua negara.

Pada hari yang sama, Wakil Presiden China Wang Qishan juga mengirimkan ucapan selamat kepada Sara Zimmerman Duterte-Carpio atas terpilihnya dia sebagai wakil presiden Filipina. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA