Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Berduka Atas Penembakan Massal di SD Texas, China Desak AS Serius Tanggapi Persoalan HAM

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Kamis, 26 Mei 2022, 07:37 WIB
Berduka Atas Penembakan Massal di SD Texas, China Desak AS Serius Tanggapi Persoalan HAM
Orang-orang berduka cita di Robb Elementary School, lokasi penembakan massal di Uvalde, Texas, AS, 25 Mei 2022/Net
rmol news logo Pemerintah China menyatakan belasungkawa kepada para korban penembakan di sebuah sekolah dasar di Texas. China juga bersimpati kepada keluarga yang terluka dan ikut berduka.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Dalam pernyataannya pada Rabu (25/5), Juru Bicara kementerian luar negeri China Wang Wenbin mengatakan bahwa hak untuk hidup adalah hak asasi manusia terbesar dan diskriminasi rasial adalah ketidakadilan terburuk.

"Kami mendesak Amerika Serikat untuk menganggap serius hak asasi manusia rakyat Amerika dan menyerahkan laporan hak asasi manusia Amerika kepada dunia sesegera mungkin," kata Wang, seperti dikutip dari Xinhua.

Insiden mematikan terjadi pada Selasa (24/5) waktu setempat, di mana seorang pria bersenjata berusia 18 tahun melepaskan tembakan ke Sekolah Dasar Robb di Uvalde, Texas.

Pihak berwenang Texas telah mengkonfirmasi kematian sedikitnya 19 anak-anak dan dua orang dewasa setelah penembakan di Sekolah Dasar Robb di Uvalde, Texas, termasuk pria bersenjata yang diduga berusia 18 tahun, Salvador Ramos.

Insiden itu adalah penembakan sekolah ke-27 yang terjadi di AS selama paruh pertama tahun 2022, dan yang paling mematikan sejak pembantaian 2012 di Sekolah Dasar Sandy Hook di Newtown, Connecticut. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA