Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Sri Lanka Habis-habisan Cari Jalan Cepat Dapat Pinjaman dari IMF

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Kamis, 26 Mei 2022, 13:35 WIB
Sri Lanka Habis-habisan Cari Jalan Cepat Dapat Pinjaman dari IMF
Perdana Menteri Sri Lanka Ranil Wickremesinghe/Net
rmol news logo Pemerintah Sri Lanka tengah mengupayakan jalan cepat untuk mendapatkan pinjaman dari Dana Moneter Internasional (IMF) pada pertengahan Juni.

Perdana Menteri Ranil Wickremesinghe mengatakan pihaknya akan memangkas pengeluaran anggaran semaksimal mungkin hingga "hanya tulang" dan berharap membukukan surplus primer sebesar 1 persen dari produk domestik bruto (PDB) pada tahun 2025.

Sekalipun demikian, ia mengatakan, pemangkasan pengeluaran itu akan lebih kecil dari surplus 2 persen yang diinginkan IMF, yang bisa menjadi masalah.

"Kita perlu menemukan dolar, IMF tidak akan membawa semuanya. Tetapi jika kita mulai dengan IMF, akan lebih mudah bagi orang lain untuk membantu kita," kata Wickremesinghe pada Rabu (25/5), seperti dimuat Al Jazeera.

Menteri Keuangan Mahinda Siriwardana mengatakan Sri Lanka sedang menunggu kesepakatan tingkat staf IMF sehingga pemerintah daerah dapat memulai pekerjaan untuk menjembatani keuangan.

"Pemerintah juga sedang mempertimbangkan semua opsi untuk meningkatkan pendapatan," kata Siriwardana.

Wickremesinghe mengatakan pemerintah membutuhkan total sekitar 4 miliar dolar AS pada tahun ini, dari pemberi pinjaman dan kreditur multilateral termasuk China dan Jepang, untuk membantu membayar makanan dan bahan bakar.

Wickremesinghe memperkirakan bahwa ekonomi akan menyusut 4 persen tahun ini. Dia khawatir warga akan menghadapi masa-masa sulit hingga Februari, termasuk kelangkaan pangan akibat kelangkaan pupuk menjelang musim tanam. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA