Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

UE dan PM Dradgi Bertemu di Israel, Bahas Krisis Energi yang Dipicu Rusia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Selasa, 14 Juni 2022, 14:15 WIB
UE dan PM Dradgi Bertemu di Israel, Bahas Krisis Energi yang Dipicu Rusia
Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen bersama Perdana Menteri Italia Mario Draghi sebelum pertemuan di markas besar Uni Eropa di Brussels, 7 Maret 2022/Net
rmol news logo Uni Eropa pada bulan ini secara resmi mengadopsi larangan sebagian besar impor minyak Rusia sebagai sanksi terberatnya atas perang di Ukraina. Membahas langkah-langkah selanjutnya yang lebih terperinci, Ketua Komisi Eropa Ursula von der Leyen melakukan pertemuan dengan Perdana Menteri Italia Mario Draghi di Israel pada Senin (13/6).

Pertemuan yang dilakukan di Israel ini diharapkan juga akan menguatkan lagi hubungan UE-Israel yang sempat merenggang selama masa jabatan mantan perdana menteri Benjamin Netanyahu karena masalah Palestina.

Hubungan perlahan membaik selama setahun terakhir sejak pemerintah baru Israel dilantik, dengan Lapid memimpin upaya tersebut.

Kedua pemimpin bertemu dengan Menteri Luar Negeri Yair Lapid Senin malam dan dengan Perdana Menteri Naftali Bennett pada Selasa, dengan pembicaraan yang diharapkan fokus "khususnya pada kerja sama energi,"

Israel, yang telah berubah dari importir gas alam menjadi eksportir dalam beberapa tahun terakhir, menguangkan temuan lepas pantai utama.

Draghi, dalam perjalanan pertamanya ke Timur Tengah sejak menjabat tahun lalu, juga akan membahas energi dan ketahanan pangan selama perjalanan dua harinya, lapor media Italia.

Kedua pemimpin akan bertemu Perdana Menteri Otoritas Palestina Mohammed Shtayyeh pada hari Selasa di Tepi Barat. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA