Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Latihan Militer Garuda Shield 2022 Dimulai Bulan Depan, Australia dan Jepang Ambil Bagian

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Kamis, 28 Juli 2022, 09:16 WIB
Latihan Militer Garuda Shield 2022 Dimulai Bulan Depan, Australia dan Jepang Ambil Bagian
Ilustrasi/Net
rmol news logo Indonesia dan Amerika Serikat (AS) akan kembali menggelar latihan militer gabungan terbesar Garuda Shield 2022 pada Agustus mendatang.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Garuda Shield akan dilakukan dari tanggal 1 hingga 14 Agustus 2022 di Baturaja, Amborawang, dan Pulau Batam.

Selain Indonesia dan AS, juga terdapat personel militer dari Australia, Jepang, dan Singapura yang akan berpartisipasi dalam Garuda Shield tahun ini.

Sementara beberapa negara lain seperti Kanada, Prancis, India, Malaysia, Korea Selatan, Papua Nugini, Timor Leste, dan Inggris diperkirakan hadir sebagai pengamat.

Menurut keterangan dari Kedutaan Besar AS di Jakarta, Garuda Shield akan melibatkan 2.000 tentara AS, 2.000 personel TNI AD, dan tambahan peserta dari negara mitra.

Latihan ini bertujuan untuk meningkatkan interoperabilitas gabungan, yang merupakan bagian dari upaya memperkuat Kemitraan AS-Indonesia, serta mendukung Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka.

Pada Minggu (24/7), Kepala Staf Gabungan AS, Jenderal Mark A. Milley juga telah mengunjungi Indonesia untuk membahas Garuda Shield.

"Penting bagi kita untuk menjalin ikatan dan berlatih bersama, saling mengenal sebagai militer. Itu selalu menjadi hal yang sangat berharga untuk dilakukan," kata Milley, seperti dimuat The Straits Times.

Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menyebut, Garuda Shield kali ini akan melibatkan tujuh Apache, empat helikopter Blackhawk, 41 kendaraan lapis baja, dan 618 senjata. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA