Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Penuhi Janji Kampanye, Presiden Chile Dorong Pengesahan RUU Pengurangan Jam Kerja

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Rabu, 24 Agustus 2022, 13:16 WIB
Penuhi Janji Kampanye, Presiden Chile Dorong Pengesahan RUU Pengurangan Jam Kerja
Presiden Chile Gabriel Boric/Net
rmol news logo Presiden Chile Gabriel Boric tengah berupaya untuk memenuhi janji kampanyenya dengan memulai kembali proses persetujuan RUU pengurangan jam kerja.

Dikutip dari Reuters, aturan ini dirancang untuk mengurangi jam kerja dari 45 jam menjadi 40 jam. RUU tersebut sempat terhenti sejak diperkenalkan oleh jurubicara pemerintah, Camila Vallejo, pada tahun 2017.

Merujuk pada aturan konstitusi Chile, penekanan urgensi RUU oleh presiden Boric memaksa anggota parlemen wajib mempertimbangkan RUU yang diamanatkan oleh kepala negara.

"Perbaikan ini penting untuk membawa kita lebih dekat ke Chile baru, yang lebih adil. Saya berharap RUU dapat segera mungkin disetujui oleh kedua majelis legislatif," kata Boric dalam upacara di istana kepresidenan pada Selasa (23/8).

Anggota parlemen akan memperdebatkan serangkaian perubahan pada RUU yang dibuat oleh pemerintah Boric, termasuk revisi perpanjangan pengurangan jam kerja untuk pekerja dalam kategori khusus, seperti sopir angkutan umum dan pekerja rumah tangga.

Di tengah melambatnya ekonomi Chile dan inflasi tinggi setelah pemulihan pasca-pandemi, pemerintah kiri-tengah juga berupaya mempromosikan dialog dengan serikat pekerja dan federasi pekerja bersama dengan perwakilan dari perusahaan kecil, menengah dan besar terakit RUU tersebut. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA