Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Tunjukkan Solidaritas, Sekjen PBB Kunjungi Lokasi Banjir di Pakistan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Jumat, 09 September 2022, 14:33 WIB
Tunjukkan Solidaritas, Sekjen PBB Kunjungi Lokasi Banjir di Pakistan
Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres tiba di Pakistan pada Jumat, 9 September 2022/Net
rmol news logo Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) Antonio Guterres telah tiba di Pakistan pada Jumat (9/9) untuk menunjukkan solidaritasnya atas banjir yang menghancurkan negara tersebut.

Dalam kunjungan dua harinya ke Pakistan, Guterres dijadwalkan bertemu dengan Perdana Menteri Shehbaz Sharif dan Menteri Luar Negeri Bilawal Bhutto Zardari. Ia juga akan mengunjungi daerah-daerah yang paling terdampak banjir di Islamabad.

"Saya telah tiba di Pakistan untuk mengungkapkan solidaritas saya yang mendalam dengan rakyat Pakistan setelah banjir yang menghancurkan," ujar Guterres, seperti dikutip dari Reuters.

PBB telah meluncurkan bantuan sebesar 160 juta dolar AS atau Rp 2 triliun untuk Pakistan. Badan ini juga gencar mendorong komunitas internasional untuk mengirim dukungan dan bantuan kemanusiaan kepada Islamabad.

Menlu Zardari berharap, kunjungan Guterres dapat meningkatkan kesadaran global tentang seriusnya bencana alam skala besar yang menimpa negaranya.

Hujan monsun yang lebat serta gletser yang mencair di pegunungan utara menjadi penyebab banjir di Pakistan. Penyebabnya tidak lain merupakan perubahan iklim.

Sejauh ini, banjir telah menyapu ratusan ribu rumah, jembatan, rel kereta api, menewaskan ribuan orang, dan yang terbaru telah menghancurkan situs peradaban Mohenjo Daro yang berusia 5.000 tahun lebih. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA