Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kenang Jasa Raja Thailand Bhumibol Adulyadej, Otoritas Swiss Resmikan Patung Rama IX

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Kamis, 15 September 2022, 14:05 WIB
Kenang Jasa Raja Thailand Bhumibol Adulyadej, Otoritas Swiss Resmikan Patung Rama IX
Yang Mulia Raja Bhumibol Adulyadej atau dikenal sebagai Rama IX/Net
rmol news logo Para pejabat Swiss meluncurkan patung Yang Mulia Raja Bhumibol Adulyadej the Great atau dikenal sebagai Rama IX dalam upacara yang digelar Rabu (14/9) waktu setempat.

Bangkok Post
melaporkan Kamis (15/9), patung itu diletakkan di sebuah taman di paviliun Thailand yang menghadap ke Danau Jenewa di Lausanne di Swiss barat.

Otoritas setempat mengatakan patung tersebut merupakan hadiah dari asosiasi alumni mahasiswa Thailand di Swiss untuk menghormati jasa Rama IX  yang meninggal pada 2016 lalu di usia 88 tahun.

Semasa hidupnya, Rama IX sempat belajar dan tinggal di kanton Vaud. Ia membantu membangun hubungan persahabatan antara masyarakat Swiss dan Thailand.

Yang Mulia Putri Maha Chakri Sirindhorn, anak ketiga Rama IX terlihat hadir pada upacara tersebut.

Rama IX dinobatkan sebagai Raja Thailand sejak 9 Juni 1946,  menggantikan kakaknya, Raja Rama VIII (Ananda Mahidol).

Ketika keluarga besarnya pindah ke Swiss, Putra Pangeran Mahidol Adulyadej ini melanjutkan sekolah dasarnya ke Lausanne Ia menghabiskan 18 tahun hidupnya, dari tahun 1933 hingga 1951, di kota berbahasa Prancis tersebut. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA