Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Protes Kematian Mahsa Amini di Iran, Jumlah Korban Jiwa Terus Bertambah

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/sarah-meiliana-gunawan-1'>SARAH MEILIANA GUNAWAN</a>
LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN
  • Kamis, 22 September 2022, 10:48 WIB
Protes Kematian Mahsa Amini di Iran, Jumlah Korban Jiwa Terus Bertambah
Unjuk rasa atas kematian Mahsa Amini di Iran/Net
rmol news logo Korban jiwa dan terluka selama aksi unjuk rasa atas kematian Mahsa Amini di Iran terus bertambah. Sejauh ini sudah ada delapan orang yang meninggal dunia, termasuk polisi.

Selama aksi protes dua hari terakhir hingga Rabu (21/9), empat orang dinyatakan meninggal.

Meski begitu, kelompok asasi menyatakan 10 pengunjuk rasa yang meninggal. Tiga meninggal pada Rabu, seperti dimuat Reuters.

Para pejabat telah membantah bahwa pasukan keamanan telah membunuh para pengunjuk rasa. Alih-alih menyebut mereka mungkin telah ditembak oleh kelompok bersenjata.

Demonstrasi meletus atas kematian Mahsa Amini dalam tahanan pekan lalu. Perempuan 22 tahun dari Kurdistan itu ditangkap di Teheran karena "pakaian tidak sesuai" oleh polisi moral.

Protes awalnya terkonsentrasi di Kurdi, namun menyebar ke setidaknya 50 kota besar dan kecil di Iran. Ini menjadi unjuk rasa terbesar yang dialami Iran sejak kenaikan BBM pada 2019.

Tanpa tanda-tanda protes mereda, pihak berwenang membatasi akses ke internet. NetBlocks dan penduduk mengatakan akses telah dibatasi ke Instagram dan beberapa jaringan telepon seluler telah ditutup. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA