Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Liga Belanda Mengheningkan Cipta untuk Tragedi Kanjuruhan, Wopke Hoekstra: Kami Bersimpati dengan Indonesia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Senin, 03 Oktober 2022, 06:02 WIB
Liga Belanda Mengheningkan Cipta untuk Tragedi Kanjuruhan, Wopke Hoekstra: Kami Bersimpati dengan Indonesia
Menteri Luar Negeri Belanda Wopke Hoekstra/Net
rmol news logo Duka mendalam atas tragedi kerusuhan di Stadion Kanjuruhan Malang yang mengakibatkan sekitar 125 korban tewas ikut dirasakan para pemain di Eredivisie atau Liga Belanda.

Asosiasi Sepak Bola Kerajaan Belanda (KNVB) menunjukan rasa belasungkawanya untuk para korban dengan mengheningkan cipta sebelum menggelar sejumlah pertandingan pada Minggu (2/10) waktu setempat.

"Sebelum dimulainya semua pertandingan yang akan dimainkan di Eredivisie hari ini, kami mengheningkan cipta selama satu menit untuk menghormati semua korban yang jatuh dalam tragedi di stadion Kanjuruhan," kata KNVB, seperti dikutip dari NL Times.

"Kami bersimpati dengan Indonesia," lanjutnya.

Di Spanyol, organisasi La Liga juga memutuskan untuk ikut mengheningkan cipta atas tragedi yang mengguncang dunia persepakbolaan itu.

Insiden Sabtu malam adalah salah satu bencana stadion paling mematikan yang pernah ada. Para korban terinjak-injak setelah kerusuhan pecah dan petugas menembakkan gas air mata untuk membubarkan sekelompok besar orang memasuki area lapangan.

Menteri Luar Negeri Belanda Wopke Hoekstra mengaku sangat terkejut ketika mendengar insiden tersebut.

"Pikiran kami bersama keluarga para korban dan mereka yang terluka," kata Hoekstra. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA