Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Jelang Piala Dunia Qatar, Suporter Sepak Bola Ramai-ramai Sewa 60 Kapal Pesiar

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Rabu, 05 Oktober 2022, 15:28 WIB
Jelang Piala Dunia Qatar, Suporter Sepak Bola Ramai-ramai Sewa 60 Kapal Pesiar
Kapal pesiar dari perusahaan terbesar di Uni Emirat Arab (UEA), Xclusive Yachts/Net
rmol news logo Menjelang Piala Dunia FIFA 2022 pada November mendatang, para penggemar sepak bola merayakan euforianya dengan menyewa kapal pesiar super di Dubai, untuk menonton turnamen dari dalam layar lebar sambil berlayar di Teluk Arab.

Mereka akan merogoh kocek sebanyak 20 ribu dolar per malam atau senilai Rp 303 juta, dengan mendapatkan fasilitas lima kabin mewah, bar di dalam kapal, koki berbintang di dalamnya, serta fasilitas-fasilitas mewah lainnya.

Dimuat Al Arabiya pada Rabu (5/10), perusahaan sewa kapal pesiar pribadi terbesar di Uni Emirat Arab (UEA), Xclusive Yachts, telah melaporkan lonjakan minat yang meningkat menjelang piala dunia.

Sejauh ini 70 armada kapal pesiarnya telah disewa dengan orang-orang yang akan menaikinya untuk merasakan turnamen sepak bola terbesar dunia di dalam kemewahan pesiar.

Di tengah gelombang pariwisata ini, Direktur Pelaksana Amit Patel memperkirakan bahwa perusahaan akan mencatat lonjakan sebanyak 300 persen, bahkan lebih, dalam pemesanan selama turnamen bulan November berlangsung.

“Kami mengharapkan lebih dari 300 persen pemesanan kapal pesiar pada bulan November dan Desember terutama karena pengunjung Piala Dunia Qatar yang juga mencari kegiatan rekreasi di Dubai. Kami mengharapkan gelombang besar wisatawan yang datang dari seluruh dunia dari geografi yang berbeda dan demografi yang berbeda. Kami mendapat banyak permintaan untuk menonton sepak bola di kapal,” kata Patel.

Perusahaan telah mengantisipasi akan membawa sekitar 3.000 orang yang keluar dari perairan Dubai setiap harinya selama Piala Dunia dengan kebanyakan penggemar yang akan menyewa permata superyacht 43 meter untuk sewa selama semalam.

Xclusive Yachts juga telah meluncurkan layanan baru untuk para penggemar sepak bola yang hanya ingin merasakan beberapa jam di atas kapal untuk menonton pertandingan, sambil berlayar melewati beberapa situs paling ikonik di Dubai termasuk JBR, Atlantis, Burj al Arab, dan Dubai Marina.

Selain kapal pesiar, hotel dan jet pribadi yang banyak disewakan di Dubai juga mengalami pesanan yang melonjak penuh.

Seluruh sektor pariwisata Dubai, sangat terbantu oleh acara Piala Dunia yang berlangsung di Qatar. Dengan tujuan wisatanya yang paling populer ini, Dubai telah melaporkan banyak pemesanan yang meningkat pada kuartal keempat.

Bersamaan dengan puncak musim wisatawan yang berlangsung selama musim dingin ini, Dubai telah mencatat peningkatan empat kali lipat lebih besar dari pada 2019, ketika sebelum pandemi. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA