Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Waspada Ancaman Militer Rusia, Inggris Pesan Lima Kapal Angkatan Laut Baru Seharga Rp 76 Triliun

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Selasa, 15 November 2022, 21:41 WIB
Waspada Ancaman Militer Rusia, Inggris Pesan Lima Kapal Angkatan Laut Baru Seharga Rp 76 Triliun
Kapal militer Inggris/Net
rmol news logo Peningkatan kekuatan militer Rusia di Ukraina, telah mengancam keamanan banyak negara di sekitarnya, termasuk Inggris.

Merespon hal tersebut, Perdana Menteri Inggris Rishi Sunak pada Selasa (15/11) mengumumkan anggaran militer senilai 4,9 miliar dolar AS atau setara dengan Rp 76 triliun untuk pembelian lima kapal Angkatan Laut baru.  

Sunak mengklaim kebijakan itu diambil untuk meningkatkan kekuatan militernya dan mengantisipasi potensi serangan Rusia ke negaranya.

"Inggris dan sekutu mengambil langkah untuk meningkatkan keamanan mereka dalam menghadapi meningkatnya ancaman Rusia," kata Sunak seperti dimuat Al Arabiya.

Selain ikut membantu Ukraina dalam perang, Sunak menilai sangat perlu bagi negaranya untuk melindungi diri sendiri termasuk dengan penambahan kapal perang.

Tiga kapal yang telah dipesan sebelumnya sedang dalam proses pembuatan, sementara kedelapan fregat diharapkan selesai pada pertengahan 2030-an.

Pengumuman disinyalir akan digunakan Sunak untuk menekan Rusia karena disebarluaskan bersamaan dengan kunjungan keduanya ke Bali untuk mengikuti KTT G20. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA