Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Kecam Pelanggaran HAM, Uni Eropa Minta FIFA dan Qatar Beri Kompensasi pada Pekerja Migran

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/hani-fatunnisa-1'>HANI FATUNNISA</a>
LAPORAN: HANI FATUNNISA
  • Jumat, 25 November 2022, 17:15 WIB
Kecam Pelanggaran HAM, Uni Eropa Minta FIFA dan Qatar Beri Kompensasi pada Pekerja Migran
Stadion Piala Dunia Qatar saat masih dalam pembangunan pada 2016/Net
rmol news logo   Kecaman resmi dikeluarkan Uni Eropa untuk FIFA dan Qatar atas perlakukan keduanya kepada para pekerja migran yang membangun infastruktur pendukung Piala Dunia.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

"Parlemen Eropa menyesalkan kematian ribuan pekerja migran dan luka-luka yang diderita pekerja selama persiapan Piala Dunia," bunyi pernyataan tersebut, seperti dimuat UPI News pada Kamis (24/11).

Uni Eropa juga mendesak agar pejabat Qatar segera menyelidiki secara menyeluruh insiden di mana pekerja meninggal saat bekerja.

FIFA juga di dorong agar membantu memberikan kompensasi kepada semua pekerja migran yang terlibat, termasuk keluarga dari mereka yang meninggal.

Di dalam pernyataan itu, UE ikut mengkritik FIFA sebagai organisasi yang korup dan Qatar dituduh terpilih menjadi tuan rumah Piala Dunia dengan suap.

Tak hanya mengkritik kejelekan Qatar, UE juga memuji upaya legislatif Doha untuk mereformasi kebijakan perburuhan dan memperbaiki kondisi kerja.

UE berharap reformasi itu dilaksanakan sepenuhnya dan mampu berkolaborasi degan Organisasi Perburuhan Internasional. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA