Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Pasukan Nigeria Berhasil Tumpas Lima Pemberontak Boko Haram di Dekat Perbatasan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/alifia-dwi-ramandhita-1'>ALIFIA DWI RAMANDHITA</a>
LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA
  • Senin, 26 Desember 2022, 19:22 WIB
Pasukan Nigeria Berhasil Tumpas Lima Pemberontak Boko Haram di Dekat Perbatasan
Tentara Nigeria memperlihatkan bendera Boko Haram yang mereka sita/Net
rmol news logo Bentrokan bersenjata antara pasukan Nigeria dan pemberontak Boko Haram berakhir dengan tewasnya lima militan di dekat perbatasan Diffa.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Gubernur Diffa yang baru diangkat bulan lalu, Smain Younous mengatakan aksi saling serang yang terjadi di kota Bague dan Tchoungoua pada Kamis lalu (22/12) juga melukai dua orang pasukanya.

“Kami memiliki dua orang dengan luka ringan di pihak kami dan di pihak musuh lima anggota Boko Haram tewas," ujarnya seperti dimuat The Defense Post pada Senin (26/12).

Selain berhasil menumpas lima pemberontak, Younous mengungkap tentara Nigeria juga menyita empat senapan AK47.

Aksi kekerasan yang terjadi pekan lalu merupakan yang pertama kali terjadi di Daffa, setelah beberapa minggu lalu wilayah itu dilanda banjir bandang dari sungai Komadougou Yobe.

Menurut PBB, wilayah Diffa adalah rumah bagi 300 ribu pengungsi Nigeria dan pengungsi internal yang diusir oleh Boko Haram.

Tak hanya menghadapi Boko Haram, Nigeria juga kerap menghadapi serangan oleh kelompok jihadis Sahel, termasuk ISIS di Sahara Raya di barat. rmol news logo article

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA