Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Qatar Kirim Tiga Pesawat Bantuan Tambahan ke Turki

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Selasa, 21 Februari 2023, 06:42 WIB
Qatar Kirim Tiga Pesawat Bantuan Tambahan ke Turki
rmol news logo Pemerintah Qatar kembali menambah tiga pesawat bantuan tambahan ke Turki untuk membantu korban gempa yang mengguncang negara itu dua pekan lalu.

Pengumuman disampaikan lewat akun Twitter Kedutaan Besar Turki di Doha pada Senin (20/2).

“Untuk meringankan penderitaan para korban gempa, Angkatan Udara Emiri Qatar mengalokasikan tambahan 3 pesawat C-17 untuk memindahkan 90 toilet dan 25 generator,” tulis Kedutaan, seperti dikutip dari Anadolu Agency.

“Kami tidak akan pernah melupakan solidaritas Qatar di masa-masa sulit ini,” tambahnya.

Selain itu, kata Kedutaan, bantuan kemanusiaan termasuk perlengkapan darurat seperti kantong tidur dan tenda musim dingin, yang disumbangkan oleh Qatar Charity, juga dikirim ke Turki untuk untuk para korban gempa.

Qatar telah mengirimkan bantuan ke Turki dan Suriah melalui koridor udara yang dibuat oleh Turki sejak gempa bumi melanda kedua negara pada 6 Februari lalu.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Qatar Majed al-Ansari mengatakan pada Jumat bahwa sumbangan Qatar yang terkumpul untuk Turki dan Suriah telah mencapai sekitar 253 juta riyal Qatar (sekitar satu triliun rupiah).

Selain memberi bantuan berupa barang dan dana, Qatar juga mengirimkan tim pencari dan penyelamat. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA