Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Dekati Lavrov di Sela-sela G20 India, Blinken Bisik-bisik Minta Paul Whelan Dibebaskan dari Tahanan Rusia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Jumat, 03 Maret 2023, 05:55 WIB
Dekati Lavrov di Sela-sela G20 India, Blinken Bisik-bisik Minta Paul Whelan Dibebaskan dari Tahanan Rusia
Menlu Sergei Lavrov dan Antony Blinken terakhir bertemu di Jenewa pada Januari 2022/Net
rmol news logo Pertemuan yang sebelumnya tidak diharapkan akhirnya terjadi. Antony Blinken bertatap muka dengan  Sergei Lavrov pada Kamis (2/3) di sela-sela pertemuan Menteri Luar Negeri G20 di New Delhi India.
Selamat Menunaikan Ibadah Puasa

Pertemuan dua tokoh top AS dan Rusia  yang saling bersitegang itu terjadi untuk pertama kali sejak perang di Ukraina dan hanya berlangsung 10 menit.

Dalam percakapan tersebut, Blinken meminta Lavrov agar Rusia membebaskan warga Amerika, Paul Whelan, yang masih ditahan "secara tidak sah". Blinken mengingatkan bahwa terkait masalah Whelan, AS telah mengajukan proposal pembebasan dan Rusia semestinya menerima proposal itu.

CNN tidak memberi rincian bagaimana tanggapan Lavrov. Namun, seorang sumber mengatakan, nampaknya Lavrov tidak memberi tanda-tanda mengubah arahnya, terutama dalam waktu dekat.

Blinken mendekati Lavrov di sela-sela pertemuan dan menyampaikan beberapa gagasannya, termasuk menekankan lagi bahwa AS akan selalu mendukung Ukraina selama dibutuhkan.

Ini mematahkan kabar yang menyebutkan bahwa Blinken enggan untuk bertemu dengan menlu Rusia dan China di acara G20 India.

Blinken dan Lavrov terakhir kali bertemu adalah di Jenewa pada Januari 2022. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA