Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

Bukan dari Hewan atau Laboratorium yang Bocor, Ilmuwan China Sebut Covid-19 Berasal dari Manusia

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Rabu, 12 April 2023, 07:08 WIB
Bukan dari Hewan atau Laboratorium yang Bocor, Ilmuwan China Sebut Covid-19 Berasal dari Manusia
Ilustrasi/Net
rmol news logo Upaya pencarian asal usul virus Covid-19 terus berlanjut hingga saat ini. Terbaru, seorang ilmuwan China telah mengklaim bahwa virus mematikan itu mungkin berasal dari manusia.

Kantor Informasi Dewan Negara China mengadakan konferensi pers di Beijing untuk membahas temuan terbaru dalam pelacakan asal-usul virus.

Dikutip dari Anadolu Agency, Selasa (11/4), para ilmuwan mengklaim bahwa data DNA yang dibagikan di Nature, sebuah jurnal ilmiah internasional, menunjukkan bahwa strain yang ditemukan dalam sampel dari pasar makanan laut Huanan di Wuhan, tempat kasus pertama muncul, lebih mungkin berasal dari manusia.

Peneliti menganalisis lebih dari 1.300 sampel DNA yang dikumpulkan dari hewan dan lingkungan di pasar.

Menurut mereka, tidak ada virus corona pada salah satu dari 457 sampel hewan yang diperiksa, yang meniadakan kemungkinan penularan dari hewan.

“Temuan ini menunjukkan bahwa dalam kasus di pasaran, virus itu ditularkan dari manusia, bukan dari hewan yang dijual,” kata Tong Yigang dari Universitas Teknologi Kimia Beijing, seperti dikutip dari AFP, Senin (11/4).

"Belum ada bukti yang cukup untuk mendukung penelitian terbaru yang menyatakan bahwa anjing rakun adalah asal dari virus corona," tambahnya.

Profesor itu mengatakan juga tidak ada data tentang kemungkinan virus itu dibuat di laboratorium.

Kasus pertama Covid-19 dilaporkan di kota Wuhan di Tiongkok tengah, pada Desember 2019, sebelum akhirnya menyebar ke seluruh dunia dan dinyatakan sebagai pandemi global dan merenggut jutaan nyawa. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA