Dimensy.id Mobile
Dimensy.id
Apollo Solar Panel

China Dukung Serbia Pertahankan Kedaulatan

 LAPORAN: <a href='https://rmol.id/about/reni-erina-1'>RENI ERINA</a>
LAPORAN: RENI ERINA
  • Rabu, 31 Mei 2023, 08:45 WIB
China Dukung Serbia Pertahankan Kedaulatan
Tentara Serbia/Net
rmol news logo Meningkatnya ketegangan antara Serbia dan Kosovo ikut menjadi perhatian pemerintah China, yang dengan tegas mendukung upaya Beograd untuk menjaga kedaulatan dan integritas teritorialnya.

Dalam pernyataannya pada Selasa (30/5), Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China Mao Ning mendesak NATO untuk menghormati kedaulatan negara dan melakukan hal-hal yang kondusif bagi perdamaian.

"China mendukung upaya Serbia untuk menjaga kedaulatan dan integritas teritorial, menentang tindakan sepihak oleh lembaga sementara di Pristina, dan memintanya untuk melakukan tugasnya mendirikan sebuah asosiasi atau komunitas kota mayoritas Serbia," kata Mao, seperti dikutip dari Global Times.

Lebih dari 30 tentara penjaga perdamaian NATO yang mempertahankan tiga balai kota di Kosovo utara terluka dalam bentrokan dengan pengunjuk rasa Serbia, sementara Presiden Serbia Aleksandar Vucic menempatkan tentara pada tingkat siaga tempur tertinggi.

Situasi tegang berkembang setelah walikota etnis Albania memenangkan pemilihan di wilayah mayoritas Serbia.

Selama pertemuan dengan Duta Besar Tiongkok untuk Beograd Chen Bo pada Selasa, Vucic meminta China memberikan pengaruhnya kepada komunitas internasional untuk mengakhiri kekerasan terhadap etnis Serbia di Kosovo. rmol news logo article
EDITOR: RENI ERINA

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

ARTIKEL LAINNYA